Praktikum Membuat Blog yang Mudah dan Praktis

Friday, November 23, 2018

Profil Teknik Informatika Universitas Janabadra


Profil
Program Studi Teknik Informatika menjadi salah satu program studi prospektif yang telah terakreditasi. Program studi Tekniik Informatika memiliki materi perkuliahan, praktikum, dan aktivitas belajar yang bertujuan untuk menghasilkan lulusan Teknik Informatika yang mampu menyerap, mengaplikasikan, serta mengembangkan ilmu dalam bidang:

Laporan Praktikum ke 3:Power Point

PENDAHULUAN

1.      Persiapan
Sebelum memulai praktikum, kita akan memerlukan beberapa persiapan di antaranya perangkat keras dan perangkat lunak yang akan digunakan.
a.      Perangkat Keras
Perangkat keras yang digunakan:
-          Personal computer yang disediakan oleh lab komputasi
-          Mouse dan keyboard
-          Layar monitor
b.      Perangkat Lunak
Perangkat lunak yang digunakan untuk praktikum Pengantar Teknologi Informasi adalah Microsoft PowerPoint, saya menggunakan PowerPoint 2016.
2.      Dasar Teori
Microsoft PowerPoint adalah perangkat lunak untuk presentasi. Program ini bisa dijalankan di system operasi Windows dan Macintosh. Aplikasi ini sangat banyak digunakan di kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa dan trainer.

PowerPoint pertama kali dikembangkan oleh Bob Gaskin dan Dennis Austin sebagai presenter untuk perusahaan Forethought, Inc. Pada tahun 1987 versi 1.0 dirilis dan komputer yang didukung adalah Apple Macintosh.

Pada 31 Juli 1987 Microsoft mengakuisisi Forethoutgh, Inc. Pada tahun 1990 PowerPoint untuk versi Windows (versi 2.0) muncul ke pasaran. Sejak saat ini PowerPoint menjadi aplikasi standar yang dipakai kalangan perkantoran untuk melakukan presentasi.

PELAKSANAAN PRAKTIKUM

Laporan Praktikum Ke 2: Microsoft Excel

PENDAHULUAN

1.      Persiapan
Sebelum memulai praktikum, kita akan memerlukan beberapa persiapan di antaranya perangkat keras dan perangkat lunak yang akan digunakan.
a.      Perangkat Keras
Perangkat keras yang digunakan:
-          Personal computer yang disediakan oleh lab komputasi
-          Mouse dan keyboard
-          Layar monitor
b.      Perangkat Lunak
Perangkat lunak yang digunakan untuk praktikum Pengantar Teknologi Informasi adalah Microsoft Excel.
2.      Dasar Teori
Microsoft Excel adalah perangkat lunak lembar kerja atau spreadsheet yang diproduksi oleh Microsoft. Pertama dirilis untuk Macintosh pada tahun 1985 dan versi Windows-nya menyusul pada November 1987 dengan versi 2.0.

Excel menawarkan banyak keunggulan jika dibandingkan dengan program spreadsheet pendahulunya. Tetapi esensinya masih sama dengan perangkat lunak spreadsheet sebelumnya. Sel disusun dalam baris dan kolom serta mengandung data atau formula dengan berisi referensi absolut atau relative terhadap sel lainnya.

Excel merupakan program spreadsheet pertama yang mengijinkan pengguna untuk mengubah bagaimana tampilan yang mereka inginkan dari font, atribut karakter dan tampilan setiap sel. Excel juga menawarkan perhitungan kembali terhadap sel-sel secara cerdas, di mana hanya sel yang berkaitan dengan sel tersebut saja diperbarui nilainya. Selain itu excel juga menawarkan fitur grafik yang sangat baik.

PELAKSANAAN PRAKTIKUM

Laporan Praktikum ke 1: Microsoft Word


PENDAHULUAN

1.      Persiapan
Sebelum memulai praktikum, kita akan memerlukan beberapa persiapan di antaranya perangkat keras dan perangkat lunak yang akan digunakan.
a.      Perangkat Keras
Perangkat keras yang digunakan:
-          Personal computer yang disediakan oleh lab komputasi
-          Mouse dan keyboard
-          Layar monitor
b.      Perangkat Lunak
Perangkat lunak yang digunakan untuk praktikum Pengantar Teknologi Informasi adalah Microsoft Word.
2.      Dasar Teori
             Microsoft word merupakan perangkat lunak pengolah kata (word processor) yang diproduksi oleh Microsoft. Diterbitkan pertama kali pada 1983 dengan nama Multi-Tool Word untuk Xenix, versi-versi lain kemudian dikembangkan untuk berbagai sistem operasi. Setelah menjadi bagian dari Microsoft Office System 2003 dan 2007 diberi nama Microsoft Office Word.  Di Microsoft Office 2013 namanya menjadi Word saja.
     Word memiliki konsep “What You See Is What You Get” dan merupakan program pertama yang dapat menampilkan cetak tebal dan cetak miring pada IBM PC. Word juga banyak menggunakan mouse yang saat itu tidak lazim sehingga mereka menawarkan paket Word-with­-Mouse.
     Saat ini Word banyak digunakan untuk aplikasi perkantoran. Banyak hal bisa dilakukan dengan menggunakan Word. Misalnya untuk mencetak surat, menulis catatan, membuat laporan bahkan membuat grafik sederhana untuk menyusun struktur organisasi sebuah perusahaan atau instansi.

PELAKSANAAN PRAKTIKUM