PENDAHULUAN
1. Persiapan
Sebelum memulai praktikum, kita akan memerlukan beberapa persiapan di antaranya perangkat keras dan perangkat lunak yang akan digunakan.
a. Perangkat Keras
Perangkat keras yang digunakan:
- Personal computer yang disediakan oleh lab komputasi
- Mouse dan keyboard
- Layar monitor
b. Perangkat Lunak
Perangkat lunak yang digunakan untuk praktikum Pengantar Teknologi Informasi adalah Microsoft PowerPoint, saya menggunakan PowerPoint 2016.
2. Dasar Teori
Microsoft PowerPoint adalah perangkat lunak untuk presentasi. Program ini bisa dijalankan di system operasi Windows dan Macintosh. Aplikasi ini sangat banyak digunakan di kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa dan trainer.
PowerPoint pertama kali dikembangkan oleh Bob Gaskin dan Dennis Austin sebagai presenter untuk perusahaan Forethought, Inc. Pada tahun 1987 versi 1.0 dirilis dan komputer yang didukung adalah Apple Macintosh.
Pada 31 Juli 1987 Microsoft mengakuisisi Forethoutgh, Inc. Pada tahun 1990 PowerPoint untuk versi Windows (versi 2.0) muncul ke pasaran. Sejak saat ini PowerPoint menjadi aplikasi standar yang dipakai kalangan perkantoran untuk melakukan presentasi.
PowerPoint pertama kali dikembangkan oleh Bob Gaskin dan Dennis Austin sebagai presenter untuk perusahaan Forethought, Inc. Pada tahun 1987 versi 1.0 dirilis dan komputer yang didukung adalah Apple Macintosh.
Pada 31 Juli 1987 Microsoft mengakuisisi Forethoutgh, Inc. Pada tahun 1990 PowerPoint untuk versi Windows (versi 2.0) muncul ke pasaran. Sejak saat ini PowerPoint menjadi aplikasi standar yang dipakai kalangan perkantoran untuk melakukan presentasi.
1. Membuat lembar kerja baru
Pada Microsoft PowerPoint 2016:
- Klik tombol File
- Pilih New
- Pilih Blank presentation, maka akan muncul lembar kerja baru
2. Mengisi textbox sederhana
- Pada lembar kerja yang baru, klik pada bagian Click to Add Title
- Ketikkan judul yang diinginkan
- Pada bagian Click to add subtitle, ketikkan sub judul yang diinginkan
3. Menyisipkan slide baru
- Pada tab Home, klik new slide
- Klik Title and Content
4. Mengganti layout pada slide
- Pada tab Home, klik tombol Layout
- Pilih salah satu theme yang akan digunakan
5. Mengganti background style dengan theme
- Klik tab Design
- Pilih theme yang akan digunakan
- Jika ingin mengaplikasian tema hanya pada slide yang dipilih, cukup klik kanan pada slide kemudian pilih “Apply to selected slide”
6. Mengatur perpindahan slide dengan mengatur waktu
- Pilih slide yang akan disetting
- Pada tab Transition, bagian Advance slide, pilih After. Kemudian isikan berapa waktu yang akan digunakan untuk berpindah ke slide berikutnya
- Untuk memberikan efek suara, pilih pada bagian Sound
7. Menyisipkan hyperlink
- Pada tab insert, pilih textbox
- Ketikkan tulisan yang diinginkan
- Kemudian blok tulisan tadi, lalu pilih Hyperlink pada tab Insert
- Pada dialog box, pilih Place in this Document
- Pilih slide yang diinginkan untuk tujuan saat textbox tadi diklik
8. Mengaktifkan mode slide show
- Untuk mengaktifkan slide show cara paling mudah adalah klik tombol slide show pada bagian bawah slide
- Atau menggunakan tab Slide Show, bisa pilih akan dimulai dari slide awal atau dari slide yang sedang dipilih
TUGAS
Membuat presentasi sederhana sebagai berikut:
Buat 6 buah slide:
Pada slide pertama, selain memberikan judul juga terdapat hyperlink untuk menuju langsung ke slide – slide yang ada:
Beri efek transisi pada perpindahan setiap slide
Beri background yang berbeda – beda untuk setiap slide:
Pada slide terakhir beri link untuk kembali ke slide pertama.
PENUTUP
1. Kesimpulan
Setelah melaksanakan kegiatan praktikum Pengantar Teknologi Informasi, maka dapat diambil kesimpulan:
a. Powerpoint merupakan aplikasi besutan Microsoft untuk presentasi.
b. Powerpoint banyak digunakan baik untuk kantor, pelajar maupun pebisnis untuk melakukan presentasi.
c. Kita bisa membuat presentasi menjadi lebih menarik dengan menggunakan Powerpoint.
2. Saran
Adapun saran untuk praktikum kali ini adalah:
a. Agar pelaksanaan praktikum berjalan baik sebaiknya ditambah lagi unit computer yang digunakan






















No comments:
Post a Comment
Silakan berkomentar sesuai dengan materi artikel dalam blog ini.
Terima kasih.